Prosedur Pembayaran Rekening Air Pada Perusahaan Daerah Air Minum (Pdam)
Dizaman yang serba modern ini, banyak sekali perusahaan – perusahaan yang bermunculan dalam berbagai bidang baik perusahaan yang bergerak dibidang baik perusahaan yang bergerak dibidang produksi ataupun dibidang jasa. Salah satu perusahaan yang bergerak dibidang jasa dan produksi ialah Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM).
PDAM sebagai perusahaan penyedia kebutuhan air minum menawarkan jasa kebutuhan – kebutuhan terhadap air minum, sehingga proses mendapatkan air minum menjadi semakin mudah dan praktis. Fungsi PDAM sebagai penyedia air minum tentu memiliki pelanggan yang mana para pelaggan tersebut harus didata oleh PDAM satu per satu setiap hari. Pada awalnya pelanggan PDAM sedikit sehingga proses pengolahan data dilakukan secara manual.
Seiiring dengan pertumbuhan penduduk maka kebutuhan akan air minum terus bertambah. dari waktu ke waktu jumlah pelanggan PDAM terus meningkat jauh sehingga PDAM sudah tidak mungkin lagi mengolah data para pelanggannya secara manual. Oleh karena itu PDAM memerlukan alat Bantu pengolahan data yang bisa mengolah data pelanggan secara cepat dan tepat.
Dalam hal ini fungsi teknologi komputer merupakan jawaban yang tepat bagi PDAM. Fungsi teknologi computer sangat berperan penting sebagai alat bantu dalam menjalankan kegiatan operasional PDAM. Setiap pelaggan akan dicatat datanya satu per satu bai mengenai tarif air, jenis tarif, alamat, wilayah, kubikasi pemakaian air, dan tagihan atas pemakaian air tersebut . tagihan pembayaran rekening air di gunakan sebagai timbale balik atas jasa dan produk yang telah dihasilkan PDAM dan telah dinikmati oleh pelanggan.
Dalam proses pembayaran tagihan rekening air dapat dilakukan secara online maupun offline.Kas cabang online merupakan kas cabang yang dapat menerima pembayaran atas tagihan dan tunggakan beserta dendanya. Sedangkan kas cabang offline merupakan kelas cabang yang menerima pembayaran tagihan rekening air, tidak menerima pembayaran tunggakan maupun denda sehingga apabila konsumen ingin membayar tunggakan dan denda sehingga apabila konsumen ingin membayar tunggakan dan denda maka para konsumen harus mendatangi kantor pusat atau kas cabang online untuk menyelesaikan tunggakan maupun dendanya.